Artikel, Bisnis

Ingin Jualan Tambah Laris? Begini Caranya Gunakan Whatsapp Bisnis

Berjualan melalui ponsel kini jadi pekerjaan yang makin diminati saat ini. Dengan koneksi internet, ponsel mampu memberikan banyak kemudahan dan keuntungan, termasuk saat digunakan untuk berjualan.

Terlebih dengan adanya aplikasi pesan seperti WhatsApp yang meluncurkan fitur WhatsApp Bisnis, tentunya ini akan lebih menunjang jualanmu. Dilansir dari whatsapp.com, berikut ini ada beberapa cara memanfaatkan fitur dalam WhatsApp bisnis supaya jualan semakin laris.

1. Instal aplikasi WhatsApp Business di perangkat

Aplikasi ini bisa didownload secara gratis melalui Google Play Store maupun Apple App Store. Klik ikon WhatsApp Business yang muncul pada layar utama ponsel kamu. Whatsapp Business pun memiliki sejumlah fitur yang dapat digunakan untuk mempromosikan produk yang tak dimiliki aplikasi Whatsapp reguler, seperti misalnya memajang foto dalam katalog produk.

2. Tinjau dan Pahami Ketentuan Layanan

Sebelum melanjutkan untuk menggunakan aplikasi tersebut, baca lebih dulu syarat dan ketentuan layanan pada WhatsApp Business. Selanjutnya, klik Setuju dan Lanjutkan jika kamu setuju untuk menerima ketentuan yang ada. Pastikan untuk membaca dengan detail syarat dan juga ketentuan yang tertulis agar tak ada pertanyaan yang  mengganjal di langkah berikutnya.

3. Daftarkan Nomor Telepon di Akun WhatsApp Business

Jangan lupa masukan nomor yang akan digunakan, lalu pilih negara dan tambahkan kode negara. Selanjutnya, masukkan nomor telepon kamu dalam format internasional. Klik Selesai atau Lanjut, kemudian klik Oke dan kamu akan menerima kode registrasi berupa angka 6 digit via SMS maupun panggilan telepon. Lalu selesaikan tahap pendaftaran, dengan memasukkan enam digit kode yang telah terima.

4. Izinkan Aplikasi Mengakses Kontak dan Foto

Kontak telepon di ponsel kamu juga bisa ditambahkan ke aplikasi WhatsApp Business. Selain itu, kamu perlu memberi izin akses ke galeri seperti foto, video, maupun file yang tersimpan di telepon. Dengan begitu, kamu akan lebih mudah  mengunggah foto-foto produk jualanmu dan merangkummya ke dalam sebuah katalog WhatsApp Business.

5. Buat Akun 

Pilih nama bisnis, tentukam kategori bisnis yang sesuai, lalu pilihlah foto profil yang menarik.

6. Pilih Profil untuk Akun WhatsApp Bisnis Kamu

Klik jelajahi lalu pilih profil bisnis, selanjutnya kamu bisa memilih foto profil yang sesuai. Kamu juga banyak sa menambahkan informasi lainnya yang cukup penting dalam bisnis. Seperti deskripsi, alamat, jam buka, dan sebagainya.

7. Mulai Gunakan untuk Chat

Profil bisnis kini telah disetel. Klik ikon kertas bergaris jika tidak ada ikon pena, kemudian pilih atau cari kontak yang akan kamu kirimi pesan. Lalu ketik pesan di kolom teks dan kirimkan ke pelanggan.

Temukan informasi menarik lainnya hanya di GudangKemasan.com. situs web penyedia kemasan terlengkap se Bali-Nusra dengan harga terbaik.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *