Artikel

Manakah yang Lebih Baik, Hand Sanitizer atau Hand Soap?

Mewabahnya pandemi virus corona, membuat banyak penaggulangan yang sudah digelakkan. Salah satunya yang paling penting ialah kebersihan diri sendiri. Tangan menjadi bagian tubuh yang paling sering berhubungan atau berinteraksi dengan orang lainnya. Untuk itulah,  penting untuk menjaga kebersihan diri, terlebih di bagian tangan karena termasuk anggota tubuh paling rentan.

Hal ini pula yang menjadikan hand sanitizer dan hand soap begitu laris sampai-sampai mengalami kelangkaan stok di pasaran. Banyak yang mulai menyimpan kedua barang ini sebagai stok untuk persediaan. Meski begitu, sesungguhnya apakah normal dan baik jika terlalu sering memakai hand sanitizer? Apakah memang seeefektif demikian untuk mengurangi penyebaran virus? Dikutip dari situs Allure, simak penjelasannya berikut ini!

Pro dan Kontra 

Hand sanitizer dan hand soap

Penyebaran virus Covid-19 yang masif, sekarang ini hand sanitizer sudah jadi produk yang wajib ada. Bukan cuma sebagai hiasan atau gaya-gayaan belaka. Ini karena hand sanitizer merupakan benda portable yang bisa dengan mudah diakses saat orang bepergian agar mensterilkan area tangan dan mengurangi risiko penularan virus.

Menurut pakar kesehatan di Amerika juga menyebut jika hand sanitizer sangat bagus untuk membasmi kuman di saat tidak ditemukan air dan sabun untuk membersihkan tangan. Selain itu, hand sanitizer juga cukup efektif untuk menetralkan berbagai macam mikroba, virus, hingga bakteri, meski tidak semuanya. 

Hand sanitizer efektif terhadap berbagai jenis virus selain norovirus, yang bisa menyebabkan diare tertentu. Jadi, untuk sementara cairan hand sanitizer bisa diandalkan meski bukan sesuatu yang sempurna. Selain itu sanitizer juga tak mampu melindungi diri dari beberapa macam bakteri, seperti C. difficile, yang bisa menyebabkan diare karena penggunaan antibiotik berlebihan.”

Hand sanitizer

Menurut Athanasios Melisiotis, dokter dari University of Pennsylvania, menyebutkan ada beberapa kelemahan dari cairan hand sanitizer. Beberapa diantaranya, bisa meninggalkan rasa licin dan tidak nyaman untuk sebagian pengguna. Selain itu, cairan hand sanitizer kadang harganya bisa jauh lebih mahal dibanding hand soap. Bisa dikatakan hand sanitizer lebih bagus untuk keadaan darurat, namun air dan sabun jauh lebih baik dalam membersihkan tangan.

Hand Soap dan Air 

Hand soap

Meski kamu sudah menyiapkan hand sanitizer yang banyak di rumah, ada baiknya gunakan sebagai alternatif saja. Terutama di saat air dan sabun sulit ditemukan atau tidak tersedia. Kenapa? Sebab, air dan sabun lebih efektif untuk membunuh dan menghilangkan bakteri dan virus dari tangan.

Profesional medis menyebutkan jika standar dalam menjaga kebersihan area tangan kalah mencuci tangan dengan benar dan juga konsisteb. Hand sanitizer mampu membasmi bakteri dan virus tertentu, tapi itu tidak mampi membersihkan tangan seefektif air dan sabun. Karena sanitizer tak mampu menghilangkan kotoran maupun puing-puing yang tertinggal di tangan. Sementara sabun mampu membunuh kuman, kemudian mengikatnya, lalu menghilangkannya secara fisik menggunakan air dari area kulit. 

Mungkin antibacterial soap nampak lebih baik dibandingkan sabun biasa, tapi kebanyakan sabun biasa pun sudah cukup. Menurut penelitian yang dilakukan CDC, menunjukkan jika tidak ada benefit tambahan yang secara signifikan berbeda ketika menggunakan sabun antibacterial dibanding sabun biasa.

Temukan kemasan hand sanitizer dan hand soap terbaik untuk produk kamu hanya di GudangKemasan.com sekarang juga. Berbagai jenis ukuran dan harga tersedia sesuai kebutuhan, kunjungi segera GudangKemasan.com untuk info terbaru mengenai kemasan.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *